PUDAK


DIMANAPUN, KAPANPUN, DAN BAGAIMANAPUN... KAMI AKAN TETAP BERSUARA!!!

Monday, November 18, 2013

E.....ALAH



Padi dan ikan melimpah
petani dan nelayan merana
tengkulak dan pengusaha tertawa
pemerintah dan penguasa diam saja
e.....alah negeri kami

Ketuhanan, kemanusiaan, kadaban, persatuan, kerakyatan, kebijaksanaan, keadilan
hanya jadi teks suci belaka
e.....alah negeri kami

Presiden kaya penghargaan miskin karya nyata
wapres tersandera korupsi century
aparat saling berebut harta rampasan perang dari anggaran pembangunan
kementerian jadi lokalisasi anggaran
parapol jadi germo anggaran
hakim jadi mesin pengumpul uang sogokan
akademisi jadi resi tanpa fatwa
mahasiswa jadi kumpulan domba ilmiah
e.....alah negeri kami

semoga aku,kamu dan kalian tidak diam saja


#Ditulis oleh: Farid Abdillah (Ketua PuDaK)